Sayati TKW Cirebon Hilang Ingatan, Diduga Korban Penganiayaan Majikan

BEKERJA di negeri orang sebagai tenaga kerja Indonesia (TKI) banyak suka dan duka yang dihadapi. Ada yang sukses, namun ada juga yang sebaliknya, seperti mendapat perlakuan yang tidak baik, ataupun mengalami sakit dan kecelakaan.

Seperti yang dialami oleh seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Jawa Barat ini. Dia sekarang terbarung di rumah sakit di Riyadh, Arab Saudi.

Sayati (sumber: facebook)
Dia dititipkan majikannya di sana, karena hilang ingatan. TKW itu bahkan tidak tahu lagi asal usulnya.

Identitasnya mulai terbuka setelah nasib yang dialaminya viral di media sosial, setelah diposting oleh akun facebook Cahyu Uwenk AnkGany.

Pada postingan itu, TKW tersebut terlihat berambut pendek sebahu, berkulit putih, dan usianya masih muda. Hingga Kamis (14/12/2017), postingan itu telah dibagikan 8.400 kali, dalam durasi dua hari setelah diposting.

Berikut postingan lengkap akun Facebook Cahyu Uwenk AnkGany.
Assalamualaikum
Maaf teman" fb ku 
Jika di antara kalian ada yg mengenal saudari kita ini atau mengenal keluarga nya tolong beri tau kami....
ini adalah TKW yg di titip oleh mjikannya di Rumah sakit ...dan dia hilang ingatan 
Dia tidak tau asal usul nya dari mna sama sekali tidak ingat apa"
Ya allah kasihan sekali nasib nya
Jika di antara saudara saudari ada yg mengenal saudari kita ini tolong beritau kami 
+966532095036đŸ‘ˆnomor imo sy...
Sekian & terimah kasih
Silahkan di Share 
Mudah"an saudari kita cepat sembuh dari penyakit nya amiiiiinn

Pada kolom komentar, akun Cahyu Uwenk AnkGany menyebut TKW itu tidak ingat apa-apa. Namun penyebabnya dia belum tahu.

"Ini juga kita belum tahu dia dianiaya atau gimana, karena dokter bilang ada masalah di bagian kepalanya," ungkapnya.

Netizen menduga TKW itu merupakan korban penganiayaan. Diperkirakan kepalanya dibenturkan sehingga menderita gangguan pada ingatan.

Sehari setelah dipostingnya ada netizen dengan akun Zhahirra Putri yang mengaku mengenal TKW itu.

Baca Juga:


"Itu rumahnya did epan rumah orangtuaku. Dia namanya sayati anak dari Bapak Rusmana dan Ibu Turinah. Dia (sayati) sudah punya anak dua," tulisnya.

Tak lama kemudian Cahyu Uwenk AnkGany membalas dengan menyebut Sayati akhirnya telah berhasil komunikasi dengan keluarga.

"Tadi subuh dia udah video call sama keluarganya, dan ada perubahan. Dia udah bisa ngomong dikit-dikit," tulisnya.

Simpati berdatangan dari ratusan netizen. Mereka berharap Sayati bisa cepat sembuh dan pulang ke Tanah Air, bertemu dan berkumpul dengan keluarganya. (*)

Comments